Ketua TP PKK Simalungun Sambut Baik Kehadiran Tim Evaluasi Nagori Percontohan Bangga Kencana Kesehatan Tahun 2024

    Ketua TP PKK Simalungun Sambut Baik Kehadiran Tim Evaluasi Nagori Percontohan Bangga Kencana Kesehatan Tahun 2024

    SIMALUNGUN-Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Sumatera Utara (Provsu) melakukan kunjungan ke Kabupaten Simalungun, Selasa (26/3/2024).

    Kehadiran TP PKK Provsu tersebut disambut dengan baik oleh Ketua TP PKK Simalungun Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama pengurus lainnya bersama instansi terkait di Nagori Jawa Baru Kecamatan Huta Bayuraja, Simalungun.

    Di Kabupaten Simalungun, kehadiran TP PKK Provsu dalam rangka melakukan Evaluasi terhadap Nagori/Desa Jawa Baru sebagai Nagori Percontohan Bangga Kencana Kesehatan Tahun 2024.

    Dalam sambutannya Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga mengucapkan selamat datang kepada TP PKK Provsu di Kabupaten Simalungun, Tanoh Habonaron Do Bona.

    Selanjutnya, Ratnawati menjelaskan tentang situasi dan kondisi masyarakat Nagori Jawa Baru Kecamatan Huta Bayuraja."Di sini masyarakatnya kompak saling bergandengan tangan, "kata Ratnawati.

    Menurut Ratnawati, kekompakan dan kebersamaan masyarakat di Nagori Jawa Baru diharapkan terus dijaga di pelihara dengan baik. 

    "Tetap semangat kita untuk memperbaiki Nagori kita ini. Kita lihat betapa semangatnya para ibu lansia yang hadir di sini, "ujar Ratnawati sembari menyapa para lansia. 

    Lebih lanjut, Ratnawati menghimbau kepada seluruh Pangulu se-Kecamatan Huta Bayuraja untuk tetap menjalin komunikasi dengan masyarakat dalam menjalankan roda pemerintahan di Nagori.

    "Berikan pelayanan yang baik kepada masyarakat, jangan memilih-milih, yang mana benar-benar butuh bantuan itulah utamakan, "pinta Ratnawati.

    Dalam kesempatan tersebut, Ratnawati menyampaikan apresiasi kepada perangkat daerah yang telah memberikan dukungan terhadap program PKK di Kabupaten Simalungun. "Inilah artinya kita sama-sama mau memajukan Kabupaten Simalungun ini, "ucapnya.

    Sementara itu, Bupati Simalungun dalam sambutannya tertulisnya yang dibacakan Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Gimrood Sinaga menghimbau kepada seluruh kader PKK untuk menciptakan jaringan PKK yang lebih luas.

    "Mari kita ciptakan jaringan PKK yang lebih luas, jadilah Kader PKK yang cerdik dan pencapaian kinerja yang gemilang demi untuk pembangunan masyarakat di Kabupaten Simalungun, "kata Gimrood.

    Disampaikan Gimrood, Kehadiran TP PKK Provsu di Kabupaten Simalungun akan mengevaluasi Nagori percontohan sesuai dengan kriteria yang ditetapkan.

    "TP PKK Kabupaten dan Kecamatan bersama perangkat daerah terkait telah berupaya maksimal dalam pembinaan dan memfasilitasi Nagori percontohan ini agar menjadi Nagori terbaik, dan harapan kita semua tentu mendapatkan hasil yang terbaik, "harap Gimrood.

    Kepada Nagori Jawa Baru sebagai Nagori Percontohan, Gimrood mengingatkan, bukan hanya untuk mencari yang terbaik saja, akan tetapi bagaimana untuk mempercepat proses pembangunan di desa.

    "Mari kita pacu masyarakat untuk lebih mengenal permasalahan dan mencari alternatif terbaik untuk memecahkan permasalahan tersebut, "ujar Gimrood kepada Pangulu Nagori Jawa Baru.

    Pada kesempatan ini, Pemkab Simalungun melalui Dinas Sosial memberikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat yang kurang mampu, penyerahan Kartu Identitas Anak (KIA) oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. 

    Acara ini juga dirangkai kegiatan Pelayanan KB oleh Dinas PPKB Simalungun.

    TP PKK Provsu yang melakukan evaluasi di Kabupaten Simalungun terdiri dari M. Nirman Subkhan Nasution, Siti Kusyah Ginting, dan Setia Budi Ginting (Dinas Kesehatan Provsu).

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Polda Sumut Jelaskan Duduk Perkara Ketua...

    Artikel Berikutnya

    Pemerintah Kabupaten Simalungun Akhirnya...

    Berita terkait

    Miris, Kejatisu Geledah Gudang BBM Tanpa Didampingi Polisi dan BPH Migas
    Antusias Penonton Luar Biasa dan Didukung Penuh Bupati, Rambung Sialang Akan Jadi Tempat Event Rally Berikutnya
    KSOPP Bagikan 100 Life Jacket dan Ring Buoy, BMKG Sebut Kecepatan Angin Aman Berlayar Diakhir Tahun 2024
    Libur Nataru 2023-2024, Kadishub Samosir: Ribuan Kendaraan Akan Masuk ke Destinasi Pariwisata Negeri Indah Kepingan Sorga
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Pemprov Sumut Gelontorkan Anggaran 15 Miliar Sukseskan Aquabike Jetski World Championship 2024
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    KSOPP Bagikan 100 Life Jacket dan Ring Buoy, BMKG Sebut Kecepatan Angin Aman Berlayar Diakhir Tahun 2024
    Ketua KPU Sumut, Buka Debat Publik Terakhir Pilkada Gubernur: Ajak Paslon Sinergikan Kebijakan untuk Memperkokoh NKRI
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Libur Nataru 2023-2024, Kadishub Samosir: Ribuan Kendaraan Akan Masuk ke Destinasi Pariwisata Negeri Indah Kepingan Sorga
    Naruh Harapan Besar, Masyarakat Perdagangan Nyatakan Siap Menangkan Anton-Benny di Pilkada Simalungun 2024
    Hindari Antrean, Pengguna Jasa Dihimbau Miliki Tiket Sebelum Tiba di Pelabuhan Penyeberangan Ajibata dan Ambarita
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Pemerintah Kabupaten Simalungun Akhirnya Kembalikan Fungsi Pantai Bebas Jadi Ruang Terbuka Publik Parapat

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Pemkab Asahab Gelar Silaturahmi Akhir Masa Jabatan Pjs. Bupati Asahan
    Apel Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024

    Tags