Wakil Gubernur Sumatera Utara Beri Semangat Atlet Kungfu Tradisional Asal Samosir

    Wakil Gubernur Sumatera Utara Beri Semangat  Atlet Kungfu Tradisional Asal Samosir

    MEDAN - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah mengapresiasi empat anak berbakat asal Kabupaten Samosir, yang telah sukses mengikuti Kejuaraan Kungfu Tradisional dalam Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VI di Kota Palembang, beberapa beberapa bulan yang lalu.

    "Saya ucapkan selamat bagi anak-anak dan semangat terus agar bisa meraih prestasi lainnya. Sekolahnya juga harus giat, ” Ujar Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah saat menyambut kedatangan para atlet didampingi Pelatih Mangapul Situmorang dan Ketua KORMI Samosir Ria Gurning di Rumah Dinas Wagub Sumut, Selasa (09/08/2023 ).

    Keempat atlet tersebut yaitu Boby Atmajaya Sitanggang yang berhasil menyumbangkan emas pada Induk Olahraga (Inorga) Kungfu Tradisional kelas Kadet 30 kg, Eliezer Ramos Situmorang dan Fanyozer Sitanggang menyumbangkan medali perak, serta satu medali perunggu diraih Christian Sihaloho.

    Melihat prestasi ini, Ijeck pun berharap Pemerintah Daerah Kabupaten Samosir dapat terus mendukung keberadaan para atlet, khususnya cabang olahraga tradisional untuk membangkitkan semangat dan prestasi anak-anak di daerah. Apalagi, tahun depan akan mengikuti Fornas di Bandung.

    "Pemerintah Kabupaten harus mendukung penuh keberadaan atlet atau anak-anak berbakat dari desa ini karena membawa nama baik daerah dan Sumut. Semoga prestasinya terus meningkat dan bisa kembali membawaa emas di Pornas Bandung tahun depan, "kata Ijeck.

    Sementara itu, Ria Gurning menyampaikan kebahagiaannya karena telah diterima oleh Wagub Sumut. "Kami mengucapkan terima kasih atas kebaikan Bapak Wagub yang telah menerima kami. Apresisi luar biasa yang diberi kepada anak-anak akan menjadikan mereka semakin semangat dan kami pengurus KORMI Samosir bisa semakin kompak, ” katanya.

    Boby Atmajaya dalam kesempatan itu juga mengaku senang akhirnya bisa bertemu langsung dengan Wagub Sumut. "Senang bisa jumpa sama Bapak Wakil Gubernur, ” ujarnya, singkat sembari terseyum malu. ( Karmel )

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Shakedown Danau Toba Rally 2022 Lancar,...

    Artikel Berikutnya

    Berikut Penjelasan Pemkab Samosir Terkait...

    Berita terkait

    Danlantamal I Hadiri Acara Malam Apresiasi PON XXI Aceh - Sumut Wilayah Sumatera Utara Tahun 2024
    Pelaku Penganiayaan dan Pengerusakan Secara Bersama di Sihaporas Ditangkap, Ini Penjelasan Kapolres Simalungun
    BRI BO Medan Thamrin Berikan Bantuan Khitanan Massal Kepada RSU Muhammadiyah Sumut
    Bupati Samosir Hadiri Puncak Peringatan Hari Pers Nasional 2023, Presiden Ucapkan Selamat Hari Pers Kepada Insan Pers
    Jalan Salib dan Pawai Obor HKBP Harian ke Sibea-bea, Freddy Situmorang: Kebangkitan Kristus Beri Energi Baru
    KPU Sumut Serahkan Hasil Penelitian Syarat Administrasi Cagub dan Cawagub
    Danlantamal I Hadiri Acara Malam Apresiasi PON XXI Aceh - Sumut Wilayah Sumatera Utara Tahun 2024
    Pelaku Penganiayaan dan Pengerusakan Secara Bersama di Sihaporas Ditangkap, Ini Penjelasan Kapolres Simalungun
    BRI BO Medan Thamrin Berikan Bantuan Khitanan Massal Kepada RSU Muhammadiyah Sumut
    Bupati Samosir Hadiri Puncak Peringatan Hari Pers Nasional 2023, Presiden Ucapkan Selamat Hari Pers Kepada Insan Pers
    Naruh Harapan Besar, Masyarakat Perdagangan Nyatakan Siap Menangkan Anton-Benny di Pilkada Simalungun 2024
    Libur Nataru 2023-2024, Kadishub Samosir: Ribuan Kendaraan Akan Masuk ke Destinasi Pariwisata Negeri Indah Kepingan Sorga
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Hindari Antrean, Pengguna Jasa Dihimbau Miliki Tiket Sebelum Tiba di Pelabuhan Penyeberangan Ajibata dan Ambarita
    Pemerintah Kabupaten Simalungun Akhirnya Kembalikan Fungsi Pantai Bebas Jadi Ruang Terbuka Publik Parapat

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan
    Isu Abetnego Tarigan 'Nucel' Cari Nama di Liang Melas Datas 'Terpatahkan'
    KIA Motors: Perjalanan dari Sepeda ke Kendaraan Listrik Terdepan
    Nissan: Perjalanan dari Datsun hingga Merek Global Terkemuka

    Tags