Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2

    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2

    SIMALUNGUN-Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Simalungun menggelar rapat pleno di Aula hotel Alvina, Kompleks Megaland, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, Sabtu (9/11/2024),

    Rapat pleno yang dipimpin Ketua MPC  PP Simalungun El Kananda Shah dan diikuti Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) dari 32 Kecamatan menyatakan siap memenangkan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih - Benni Gusman Sinaga (Anton-Benni).

    Setiap ketua PAC dengan bergelora menyatakan pandangan dan sikap untuk memenangkan Anton - Benni di Pilkada 27 November mendatang.

    “Kami siap dengan seluruh komposisi untuk memenangkan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih - Benni Gusman Sinaga (Anton-Benni) di Pilkada 27 November mendatang, " kata salah seorang Ketua PAC saat dipersilahkan menyatakan pandangan sikap.

    "Hingga saat ini persiapan dari seluruh kader PP di PAC kami telah siap 100 persen untuk menangkan Anton - Benni, " ucapnya dengan semangat.

    Saat menyatakan sikap dan pandangan, hampir seluruh ketua PAC memberikan laporan bahwa kondisi perpolitikan di Simalungun saat ini telah tercederai oleh ketidak netralan ASN hingga ke Perangkat Nagori (Desa).

    “Saat ini situasi demokrasi perpolitikan di kabupaten Simalungun kita duga telah tercederai oleh oknum pendukung Paslon sebelah, keterlibatan mulai Camat, Pangulu, PKK hingga Perangkat Ngori mulai terasa dan kita sudah mengetahui semua trik-trik yang mereka lakukan, namun kita tidak gentar dengan semua itu karena kami di PAC akan memenangkan Paslon Anton – Benni, ” bilang Ketua PAC tersebut dengan semangat.

    Beberapa ketua PAC lainnya memberikan laporan bahwa posisi Paslon Anton-Benni saat ini lebih unggul dibandingkan Paslon RHS-Azi, dikarenakan menyebarnya video konten hoax Dinasti Drakula yang diduga kuat sengaja dibuat oleh kubu Paslon RHS-Azi.

    “Hingga saat ini di PAC kami elektabilitas Paslon Anton – Benni naik dengan tajam disbanding Paslon sebelah pasca beredarnya video hoax konten Dinasti Drakula, hal itu dikarenakan bahwa Masyarakat kecewa dengan beredarnya video fitnah dan berisi ujaran kebencian yang diduga kuat sengaja dibuat oleh kubu Paslon lain untuk menghina Paslon Anton – Benni dan pendukungnya, ” ungkap beberapa Ketua PAC.

    Para Ketua PAC yang menyatakan sikap tersebut berharap kepada pihak Aparat penegak hukum agar segera mengusut tuntas terkait beredarnya video hoax konten bertajuk dinasti Drakula tersebut.

    “Kami berharap agar pihak Kepolisian segera mengusut tuntas kasus ini dan dengan cepat menangkap Pelaku pembuat dan penyebar video hoax konten dinasti Drakula yang jelas-jelas berisi fitna dan penghinaan tersebut, ” kata beberapa ketua PAC PP sat menyampaikan pandangannya.

    Demi menciptakan Pilkada yang jujur dan adil, El Kananda Shah selaku Ketua MPC PP Simalungun menyampaikan di depan seluruh kadernya bahwa Sayembara melaporkan ketidaknetralan ASN, Pangulu dan Perangkat Nagori Kembali diadakan seperti proses menjelang Pilkada 2020 lalu.

     

    “Sistem mereka sudah matang kita tinggal memantau dan melaporkan, kita sudah mengantongi nama-nama yang diduga akan melakukan praktek Money Politic, semua nama-nama itu akan kita berikan ke ketua PAC untuk selanjutnya disampaikan ke Ketua Ranting agar dilakukan pemantauan gerak-geriknya, ” kata El Kananda Shah.

    “Untuk itu kali ini MPC PP Simalungun Kembali mengadakan ‘Sayembara melaporkan ketidaknetralan ASN, Pangulu dan Perangkat Nagori’, siapa saja yang mendapatkan video ketidaknetralan ASN, Pangulu dan Perangkat Nagori dan melaporkan kepada kami (MPC PP Simalungun) akan kami hadiahi 5 juta Rupiah, dan jika warga tersebut berani melaporkan temuan (video ketidak netralan itu) hingga ke Bawaslu maka kami akan berikan 25 juta rupiah. Hal ini berlaku bagi siapa saja, termasuk orang-orang kubu sebelah yang menginginkan Pilkada jujur dan adil. Untuk Kader PP di PAC dan Ranting kami akan berikan 10 juta unutk setiap video kecurangan yang didapatkan, ” ujar El Kananda Shah.

    “Pilkada periode lalu kita gelontorkan dana sejumlah 600 juta untuk sayembara ini dan kita dapatkan banyak video kecurangan dan ketidaknetralan ASN mulai Camat hingga Perangkat Nagori, untuk periode kali ini kita akan gelontorkan dana 1 Milliar untuk kegiatan Kampanye ini, dan sayembara ini terbuka untuk umum dan siapa saja yang menemukan video bukti kecurangan dan ketidaknetralan ASN, Camat, Pangulu, Perangkat nagori, ” pungkas El Kananda.

    Ketua MPC PP Simalungun itu juga menyampaikan kepada seluruh kadernya yang hadir bahwa pelaksanaan sayembara berlaku hingga 27/11/2024.

    “Sampaikan kepada seluruh warga tanpa terkecuali di tempat kalian masing-masing terkait sayembara ini, dan ini kita laksanakan hingga 27 November 2024 mendatang, ” ucap El Kananda Shah.

    Rapat pleno tersebut juga sekaligus melakukan deklarasi dukungan MPC PP Simalungun kepada Paslon Bobby – Surya untuk Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara.

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga...

    Artikel Berikutnya

    KSOPP Siapkan Operasi Angkutan Nataru 2024-2025...

    Berita terkait

    Tak Diperhatikan Pemerintah Simalungun, Benny Gusman Sinaga bersama Warga Huta Dolok Tolong Bersatu Perbaiki Jalan
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    KSOPP Bagikan 100 Life Jacket dan Ring Buoy, BMKG Sebut Kecepatan Angin Aman Berlayar Diakhir Tahun 2024
    Warga Deliserdang Pertanyakan Transparansi Usai Penggerebekan Narkoba, Kapolda Diminta Jawab Harapan Masyarakat
    Keluarga Besar Toga Sinaga Nyatakan Dukungan Kepada Pasangan Anton Saragih Benny Gusman Sinaga
    Hadiri HUT ke-77 TNI Gubernur Edy Rahmayadi Sampaikan Pentingnya Loyalitas dan Jiwa Korsa Hadapi Tantangan Bangsa
    Atlet Tinju Asal Kota Siantar Sabet Medali Emas di Kejurnas Tinju Amatir Junior-Youth-Elite Tahun 2022
    Hindari Antrean, Pengguna Jasa Dihimbau Miliki Tiket Sebelum Tiba di Pelabuhan Penyeberangan Ajibata dan Ambarita
    Ujuk Rasa di Kantor Kejaksaan Negeri Siantar, GMKI Siantar-Simalungun Minta Kejari Tuntaskan Kasus Dugaan Korupsi Balei Merah Putih
    Hindari Praktek Percaloan, ASDP Luncurkan Program Say No to Calo
    Libur Nataru 2023-2024, Kadishub Samosir: Ribuan Kendaraan Akan Masuk ke Destinasi Pariwisata Negeri Indah Kepingan Sorga
    Naruh Harapan Besar, Masyarakat Perdagangan Nyatakan Siap Menangkan Anton-Benny di Pilkada Simalungun 2024
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Hindari Antrean, Pengguna Jasa Dihimbau Miliki Tiket Sebelum Tiba di Pelabuhan Penyeberangan Ajibata dan Ambarita
    Pemerintah Kabupaten Simalungun Akhirnya Kembalikan Fungsi Pantai Bebas Jadi Ruang Terbuka Publik Parapat

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Pemprov Sumut Gelontorkan Anggaran 15 Miliar Sukseskan Aquabike Jetski World Championship 2024
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

    Tags