SIMALUNGUN-Dalam rangka mendukung kelancaran moda transportasi penyeberangan sekaligus menjamin keselamatan wisatawan dan pengguna jasa yang akan menyeberang, Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba membagikan ratusan alat keselamatan pelayaran berupa life jacket sebanyak 200 buah.
Selain 200 buah life jacket, Kementerian Perhubungan melalui Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba juga membagikan 200 pelampung ring buoy kepada pemilik kapal motor penumpang di kawasan Danau Toba, Kamis 4 April 2024
Baca juga:
Bupati Asahan Hadiri Pengobatan Gratis BKB
|
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba Rijaya Simarmata mengatakan, Life jacket dan pelampung ring buoy merupakan peralatan keselamatan yang wajib tersedia di dalam kapal motor penumpang untuk keselamatan para pengguna moda transportasi kapal motor penumpang
"Alat keselamatan Life jacket dan pelampung ring buoy dibagikan untuk meningkatkan kesadaran semua pihak, baik regulator, operator maupun para pengguna jasa moda transportasi Danau akan pentingnya keselamatan pelayaran yang juga merupakan tanggung jawab bersama, "kata Rijaya
Simarmata juga memprediksi jumlah kunjungan wisatawan yang akan menyeberang melalui jasa perkapalan ke Kabupaten Samosir dan sebaliknya akan meningkat menjelang libur Lebaran 2024. Oleh karena itu, alat-alat keselamatan selayaknya dilengkapi untuk menjaga keselamatan para penumpang dan awak kapal.
"Kita berharap pelayaran di kawasan Danau Toba pada musim Lebaran 2024 berjalan aman dan kondusif dan alat-alat keselamatan dapat dimanfaatkan untuk keselamatan pelayaran di perairan Danau Toba selama angkutan libur lebaran, ”sebutnya
Ia juga mengatakan, dengan adanya bantuan alat keselamatan ini, diharapkan para operator kapal semakin peduli akan pentingnya keselamatan penumpang angkutan umum khususnya moda trasnportasi angkutan sungai dan Danau,
Penyerahan bantuan ini, juga memiliki tujuan untuk keselamatan angkutan sungai di perairan kawasan Danau Toba, Karena life jacket dan ring buoy merupakan salah satu alat keselamatan air yang berfungsi membantu untuk tetap mengapung,
Sementara itu, Ketua OPS Marihat Parmai Ramjam Siallagan didampingi Nahkoda Kapal Motor Penumpang (KMP) Natio 3, Mangasi Sitio berterimakasih atas perhatian KSOPP Danau Toba karena telah memberikan alat-alat keselamatan berlayar secara gratis kepada ABK.
"Kita akan memanfaatkan bantuan tersebut untuk keselamatan berlayar di perairan Danau Toba, "kata Ketua OPS Marihat Parmai Ramjam Siallagan didampingi Nahkoda Kapal Motor Penumpang (KMP) Natio 3, Mangasi Sitio. (karmel)