Bahas Soal Konversi Teh ke Sawit dengan Kementerian BUMN, DPRD-SU Tegaskan Tak Ada Perluasan Lahan Konversi yang Dilakukan PTPN IV

    Bahas Soal Konversi Teh ke Sawit dengan Kementerian BUMN, DPRD-SU Tegaskan Tak Ada Perluasan Lahan Konversi yang Dilakukan PTPN IV
    Pertemuan Komisi B DPRD Provisi Sumatera Utara dengan kementerian BUMN dan Direksi PTPN IV baru-baru ini di Jakarta, Minggu 14 Mei 2023

    SUMUT-Setelah satu tahun terakhir gejolak yang terjadi di tengah-tengah masyarakat di Kecamatan Sidamanik Kabupaten Simalungun akibat adanya konversi teh ke sawit, kini terjawab sudah bahwa tidak akan ada lagi perluasan lahan konversi teh ke sawit yang akan dilakukan PTPN IV Unit Bah Butong selain 257 hektar lahan yang sudah dikonversi.

    Hal tersebut disampaikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provisi Sumatera Utara Dapil X Pemtangsiantar-Simalungun Gusmiyadi, SE kepada Jurnalis Indonesisatu.co.id usai melakukan pertemuan dengan kementerian BUMN dan Direksi PTPN IV baru-baru ini di Jakarta, Minggu 14 Mei 2023 kemarin

    Politisi muda Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) itu juga mengaku cukup lega karena setelah yang dikerjakan 257 hektar dan juga tahun sebelumnya itu tidak akan ada lagi perluasan lahan konversi yang akan dilakukan oleh PTPN IV Unit Bah Butong.

    “Kita ingin masa depan perkebunan teh sidamanik tetap menjadi bagian dari potensi yang bisa dikolaborasikan dengan kegiatan pariwisata saja, ”ujar Gusmiyadi, SE dalam keterangan tertulisnya yang diterima Jurnalis Indonesisatu.co.id, Senin 15 Mei 2023

    Gusmiyadi juga meminta agar masyarakat tidak perlu lagi terlalu gelisah terkait konversi teh ke sawit. Mengingat selama ini isu yang berkembang bahwa seluruh kawasan teh yang ada di Sidamanik akan disawitkan. Jadi hari ini kami mendapatkan jaminan bahwa itu tidak akan terjadi lagi, kata Gusmiyadi yang juga di komisi B.

    Sebelumnya, SEVP Operation I PTPN IV Fauzi Omar mengatakan bahwa tidak akan ada lahan teh yang berkurang. Sampai saat ini kebijakan kita tidak ada dan luas kebun teh itu totalnya 3.523 hektar tanaman produksi. Jadi satu hektar pun tidak akan dikurangi. Bahkan kita akan tambah menjadi 3.800 hektar.

    Dengan catatan ada 300 hektar yang saat ini tidak terawat. Tahun ini akan kita rawat 100 hektar dan biayanya sudah dianggarkan pada bulan Juli mendatang sudah berjalan. Jadi ditahun ini luasnya 3.500 hektar ditambah 100 hektar menjadi 3.600 hektar. "Tahun depan juga akan ditambah lagi 200 hektar. Sehingga totalnya menjadi 3800 hektar. Artinya satu hektar pun tidak akan berkurang", kata Omar.(Karmel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Proyek Infrastruktur PTPN IV Kebun Laras...

    Artikel Berikutnya

    Mahasiswi Ini Ngaku Dicabuli dan Ditonjok

    Berita terkait

    KSOPP Danau Toba Dampingi Tim Kemenkomarves Survey Venue Aquabike World Championship 2024 di Kota Touris Parapat
    Kabar Gembira! ASDP Buka Lintasan Baru Silalahi-Simanindo, Besok KMP Jurung-Jurung Pelayaran Perdana
    H-3 Natal 2023, Volume Kendaraan Munuju Samosir Alami Peningkatan, PT ASDP Cabang Danau Toba Tambah Jadwal Pelayaran
    Gubernur Edy Rahmayadi Lantik Tujuh Pejabat Eselon II, Agustinus Jabat Kadishub Sumut
    Hadiri HUT ke-77 TNI Gubernur Edy Rahmayadi Sampaikan Pentingnya Loyalitas dan Jiwa Korsa Hadapi Tantangan Bangsa
    KPU Sumut Serahkan Hasil Penelitian Syarat Administrasi Cagub dan Cawagub
    KSOPP Danau Toba Dampingi Tim Kemenkomarves Survey Venue Aquabike World Championship 2024 di Kota Touris Parapat
    Kabar Gembira! ASDP Buka Lintasan Baru Silalahi-Simanindo, Besok KMP Jurung-Jurung Pelayaran Perdana
    H-3 Natal 2023, Volume Kendaraan Munuju Samosir Alami Peningkatan, PT ASDP Cabang Danau Toba Tambah Jadwal Pelayaran
    Gubernur Edy Rahmayadi Lantik Tujuh Pejabat Eselon II, Agustinus Jabat Kadishub Sumut
    Naruh Harapan Besar, Masyarakat Perdagangan Nyatakan Siap Menangkan Anton-Benny di Pilkada Simalungun 2024
    Libur Nataru 2023-2024, Kadishub Samosir: Ribuan Kendaraan Akan Masuk ke Destinasi Pariwisata Negeri Indah Kepingan Sorga
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Hindari Antrean, Pengguna Jasa Dihimbau Miliki Tiket Sebelum Tiba di Pelabuhan Penyeberangan Ajibata dan Ambarita
    Pemerintah Kabupaten Simalungun Akhirnya Kembalikan Fungsi Pantai Bebas Jadi Ruang Terbuka Publik Parapat

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan
    Isu Abetnego Tarigan 'Nucel' Cari Nama di Liang Melas Datas 'Terpatahkan'
    KIA Motors: Perjalanan dari Sepeda ke Kendaraan Listrik Terdepan
    Nissan: Perjalanan dari Datsun hingga Merek Global Terkemuka

    Tags